Kursuskomputergratis.com – Sejak bulan September 2017 yang lalu, Google AdSense secara resmi memberitahukan kepada seluruh penayangnya agar memasang ads.txt dalam root domain yang telah mereka otorisasi untuk menayangkan iklan AdSense. Hal tersebut merupakan proteksi tambahan bagi penayang saat melakukan lelang iklan (bidding) sehingga tidak ada pemalsuan inventory oleh pihak lain yang tidak memiliki otoritas.
Implementasi ads.txt menurut prespektif penulis sendiri adalah merupakan sebuah tolak ukur bagaimana Google AdSense menciptakan sebuah program yang lebih baik untuk menjaga ekosistem periklanan mereka sehingga antara penjual, pembeli dan penayang iklan tidak saling merugikan, mengingat dewasa ini pemalsuan inventory iklan kian marak terjadi sehingga cukup meresahkan pemilik otoritas karena menurunkan pendapatan mereka.
Baca : Peranan Frekuensi Keterlihatan Iklan Dalam Meningkatkan Conversi [Klik]
Dilihat dari peranannya, maka memasang ads.txt menjadi hal yang harus dilakukan sehingga tidak mengalami kendala saat bidding dan mendapatkan iklan yang bisa ditampilkan di halaman situs web sesuai dengan harapan. Sederhananya, mengadopsi ads.txt adalah metode yang sangat baik juga aman untuk meyakinkan pembeli dan penerbit yang berpartisipasi bahwa mereka telah membeli inventaris dari penayang asli.
Apa Yang Akan Terjadi Jika Tidak Memasang Ads.Txt ?
Jika dilihat secara definitif, ads.txt memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap keberhasilan dalam proses lelang iklan karena permintaan iklan pada halaman baru sepertinya tidak akan dapat terpenuhi tanpa memasang ads.txt dalam root domain sehingga sangat memungkinkan kalau halaman tersebut akan blank meski telah dipasang script iklan.
Jika masih melihat iklan yang tampil di halaman situs yang tidak menggunakan ads.txt maka dipastikan iklan tersebut memiliki kualitas rendah dan konversi kliknya pun akan kecil bahkan tidak ada harganya sehingga hal ini bisa menghilangkan pendapatan. Jadi inilah salah satu analisa mengapa jika tidak memasang ads.txt bisa menurunkan pendapatan.
Baca : Mengapa Pendapatan AdSense Semakin Kecil ?
Lalu Bagaimana Cara Memasang Ads.Txt Yang Benar ?
Untuk teman-teman yang menggunakan platform blogspot silahkan cari ulasan cara memasang ads.txt di sumber yang dapat dipercaya. Sesuai dengan judul ulasan ini, penulis hanya akan menjabarkan cara memasang ads.txt di WordPress.
Dalam implementasi ini tidak perlu menggunakan plugin karena hanya tinggal upload saja ke folder root di Cpanel yang digunakan dan langkahnya pun tidak rumit, silahkan perhatikan dengan baik !
Masukan script ini di notepad : google.com, pub-xxxxxxxxxxxxxxxxx, DIRECT, f08c47fec0942fa0, silahkan sesuaikan kode pubnya (yang ditandai dengan huruf x) kemudian save file tersebut dengan format txt dan berinama “ads”, nantinya file ini akan kita upload ke cpanel. Perhatikan gambar berikut ini :
Buka Pengelola File yang ditunjukan oleh nomor 1 untuk dapat mengakses folder root domain yang akan di pasang ads.txt.
Klik public_html yang ditunjukan oleh nomor 1 kemudian klik Unggah yang ditunjukan oleh nomor 2, selanjutnya pilih file ads yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Hasilnya akan terlihat seperti yang ditunjukan oleh nomor 3. Dengan demikian ads.txt sudah terpasang dalam root domain sesuai dengan instruksi Google.
Sekarang mari kita cek apakah ads.txt dalam root domain sudah bisa diakses atau belum, hal ini cukup dengan memasukan: URL blog/ads.txt, perhatikan gambar berikut :
Jadi apabila tampilannya sudah seperti gambar di atas, maka script ads.txt sudah terpasang dengan baik dalam root domain dan laman sudah memenuhi kriteria bidding.
Kesimpulan
Dengan memasang ads.txt berarti halaman situs tersebut telah steril dari upaya jahat pihak lain yang dengan sengaja menyusup ke dalam situs yang dapat merusak reputasi inventory kita.
Permintaan iklan pada halaman baru akan sedikit memakan waktu karena ada tahapan peninjauan ads.txt dari pihak pemberi iklan dalam hal ini Google dan advertiser.
Iklan yang tampil di halaman situs yang sudah menggunakan ads.txt cenderung lebih memiliki kualitas daripada iklan di halaman situs yang tidak menerapkan ads.txt.
Tidak memasang ads.txt dapat mengurangi pendapatan karena nilai konversi iklan sangat minim dan bahkan tidak ada nilainya.