Kursuskomputergratis.com – OVO merupakan alat pembayaran digital dalam bentuk aplikasi dibawah pengawasan badan Otoritas Jasa Keuangan Negara (OJK) yang dapat digunakan oleh semua orang untuk berbagai keperluan pembayaran termasuk salah satunya yaitu transaksi belanja sehingga tidak perlu repot-repot membawa uang tunai karena sangat beresiko, cukup isi ulang OVO pasti tuntas.
Sebagai produk unggulan, aplikasi pembayaran digital besutan PT. Visionet Internasional ini merupakan aplikasi pembayaran yang serba bisa, simpel, instan dan aman tentunya. Saat ini OVO sudah support di berbagai merchant, hal tersebut memungkinkan pengguna OVO lebih leluasa lagi dalam bertransaksi financial baik online maupun offline di beberapa merchant modern.
Untuk dapat bertransaksi menggunakan OVO harus melakukan registrasi terlebih dahulu di keanggotaan OVO layaknya nasabah Bank. Saat ini tersedia dua jenis keanggotaan OVO yaitu OVO Club dengan kapasitas saldo OVO Cash hingga Rp 2.000.000 (dua juta rupiah) dan OVO Premier dengan kapasitas saldo hingga Rp 10.000.000 (sepuluh juta rupiah).
Bagi squad kurkom yang sering melakukan transaksi pembayaran antar Bank, antar rekening atau sering berbelanja online disarankan menggunakan layanan OVO Premier supaya transaksinya lebih leluasa dengan kapasitas saldo diatas dua juta rupiah. Hingga 27 Desember 2019 biaya transaksi antar Bank menggunakan OVO dikenakan tarif Rp 2.500 (dua ribu lima ratus rupiah) lebih murah jika dibandingkan dengan transaksi antar Bank menggunakan ATM atau Mobile Banking.
Baca: Cara Daftar Rekening Transfer Pada Aplikasi BCA Mobile Banking [M-BCA]
Bagaimana Cara Isi Ulang OVO Menggunakan Virtual Account Pada BCA Mobile?
OVO merupakan layanan pembayaran digital yang terintegrasi dengan layanan perbankan yang ada di Indonesia khususnya, untuk dapat mengisi ulang saldo OVO (top-up) bisa via ATM, mobile banking atau bahkan tersedia di swalayan modern. Pada tutorial ini akan memaparkan cara isi ulang saldo OVO via aplikasi BCA Mobile melalui fitur transfer BCA Virtual Account.
Yang harus disiapkan untuk dapat mengisi ulang saldo OVO menggunakan fitur transfer BCA Virtual Account selain saldo di rekening adalah kode peusahaan untuk OVO dan nomor HP yang teregistrasi pada aplikasi OVO, jadi nanti tinggal memasukkan kode perusahaan OVO+nomor HP tersebut kemudian masukkan nominal saldo yang diinginkan.
Baca: Cara Kirim Uang 50 Juta Via Internet Banking BCA [Plus Video]
Transaksi menggunakan BCA Virtual Account tidaklah sulit, untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan setiap urutan langkah transaksinya dengan dengan cermat!
Pertama
Silahkan akses terlebih dahulu aplikasi BCA Mobile pada smartphone menggunakan akun masing-masing, Perlu diketahui kalau BCA Mobile hanya bisa diakses apabila sebelumnya sudah melakukan regisrasi BCA Mobile Banking di kantor cabang Bank tersebut.

Gambar 1. Halaman utama BCA Mobile
Apabila sudah login maka langkah selanjutnya adalah mengakses fitur transfer BCA, silahkan pilih m-Transfer (1) untuk memulai transaksi. Pastikan koneksi internet tidak mengalami kendala.
Kedua
Halaman ini merupakan semua fitur transfer pada aplikasi BCA Mobile, baik itu transfer antar rekening, antar Bank dalam negeri maupun Virtual Account.

Gambar 2. Fitur transfer aplikasi BCA Mobile
Klik BCA Virtual Account (7) untuk mulai transaksi menggunakan Virtual Account, sebelum transfer pastikan sudah mengetahui kode Virtual Account tujuan transfer, isi ulang OVO biasanya harus ada kode perusahaan OVO dan nomor HP yang teregister di aplikasi OVO pengguna.
Ketiga
Pada tahap ini silahkan masukkan kode Virtual Account yang terdiri dari kode perusahaan untuk OVO (39358)+nomor ponsel, misalkan nomor ponselnya 08952345xxxx maka nomor Virtual Account menjadi 3935808952345xxxx.

Gambar 3. Memasukkan kode Virtual Account OVO
Masukkan nomor Virtual Account OVO ke kolom Input No. Virtual Account (3) kemudian tekan Send (4).
Keempat
Setelah tahapan pada langkah ketiga selesai, akan muncul pop-up untuk input nominal transfer. Silahkan tentukan jumlah top-up saldo OVO yang dikehendaki pada halaman ini.

Gambar 4. Input nominal transfer
Pada kolom Masukkan Gambar 4. Input nominal transfer (5) silahkan masukkan nominal top-upnya, jangan menulis karakter lain selain angka seperti titik atau koma, lalu tekan OK (6).
Kelima
Data transfer akan ditampilkan pada halaman ini, pastikan identitas dan nominal transfer sudah sesuai dengan yang dikehendaki.

Gambar 5. Informasi data transfer
Perhatikan seluruh data tujuan transfer apakah sudah benar? pada tahap ini proses transfer masih bisa dibatalkan jika ada data yang tidak sesuai atau dengan cara menekan Cancel untuk membatalkan proses, tekan OK (7) apabila semua data transfer sudah benar. Pada kolom isian password harap konsentrasi jangan sampai salah password, biasanya kalau lebih dari dua kali salah password maka aplikasi BCA Mobile akan terblokir.
Keenam
Pada tahap ini tidak bisa membatalkan transaksi melainkan hanya untuk melihat proses transfer, sistem akan menampilkan status transaksi apabila transaksinya berhasil.

Gambar 6. Informasi transaksi
Pop-up box yang berisi informasi transaksi yang ditampilkan oleh gambar diatas tidak akan muncul apabila transaksi gagal atau dibatalkan, pengguna bisa mendapatkan bukti transfer telah berhasil dari halaman ini, tekan OK (8) untuk mengakhiri transaksi.
Kesimpulan
Isi ulang OVO menggunakan BCA Mobile Banking tidak dikenakan biaya administrasi seperti halnya transfer antar Bank, saat ini masih gratis.
Jangan melakukan transaksi apabila koneksi internet tidak optimal supaya tidak terjadi error saat memproses transaksi.
Pastikan memeriksa nomor Virtual Account tujuan transfer sebelum memproses transaksi, nama penerima dan nomor Virtual Account jangan sampai tidak sama.
Nomor Virtual Account tujuan transfer untuk transaksi isi ulang OVO terdiri dari kode perusahaan OVO (39358) dan nomor HP member.
Transfer menggunakan Virtual Account tidak perlu mendaftarkan nomor tujuan transfer seperti halnya transfer antar rekening atau antar Bank.
